Siapa yang tak tau
Belitung??? Setiap kali Belitung disebut pasti dipikiran kita adalah film “Laskar
Pelangi” karya Riri Riza.Kepulauan Bangka Belitung adalah sebuah provinsi di Indonesia yang terdiri
dari dua pulau utama yaitu Pulau Bangka dan Pulau Belitung serta pulau-pulau
kecil seperti P. Lepar, P. Pongok, P. Mendanau dan P. Selat Nasik, total pulau
yang telah bernama berjumlah 470 buah dan yang berpenghuni hanya 50 pulau.
Bangka Belitung terletak di bagian timur Pulau Sumatera, dekat dengan Provinsi
Sumatera Selatan. Bangka Belitung dikenal sebagai daerah penghasil timah,
memiliki pantai yang indah dan kerukunan antar etnis. Ibu kota provinsi ini
ialah Pangkalpinang.
Pariwisata Indonesia
20% penduduk Bangka
Belitung adalah keturunan Cina. Mayoritas warga keturunan Cina di sini
merupakan keturunan langsung dari buruh yang bekerja di tambang timah.
Kelenteng tertua berada di Batu Rusa, sebuah desa di sepanjang jalan dari
Pangkal Pinang ke Sungai Liat. Kelenteng yang didekorasi indah dapat ditemukan
dekat Tayu di sebelah Utara Pulau Bangka. Ada sekitar 55 kelenteng Cina-Budha
di Bangka sendiri yang sampai saat ini masih digunakan sebagai tempat ibadah.
Kepulauan Bangka Belitung
Selama Anda di sini
cobalah wisata kuliner dengan mencicipi makanan gebung, sebutan lokal
khas untuk ikan ayam yang dagingnya yang lembut dan lezat. Karena jaraknya yang
dekat dengan laut, seafood menjadi makanan favorit di sini. Pengaruh
budaya Cina juga dapat Anda lihat dari makanan yang sebagian besar menggunakan
bumbu-bumbu khas Cina yang patut dicoba.
Keindahan yang akan
disajikan dipulau ini selain pantai – pantai asri kaya pantai Tanjung Kelayang,
Pantai Penyabong Belitung, Pantai burung mandi, Pantai Serdang dan juga
panorama alam yang asri, kita bisa berkunjung kebeberapa pulau kecil yang
mengelilingi belitung seprti pulau Lengkuas, Pulau Burung, Pulau Kepayang dan
Pulau Batu Berlayar yang mempunyai eksotisme alamnya sendiri-sendiri. Serta
banyak obyek wisata lainnya yang bisa dikunjungi seperti tapak tilas Film “Laskar
Pelangi”, Air Terjun Gurok Beraye, Bendungan Pice dan Bukit Samak A1.
No comments:
Post a Comment